Sat Lantas Polres Bangka Gelar Pelatihan PPGD dan TPTKP Kecelakaan Lalu Lintas

 

Bangka – Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Bangka melaksanakan Pelatihan Pertolongan Pertama Gawat Darurat (PPGD) dan Tindakan Pertama Tempat Kejadian Perkara (TPTKP) Kecelakaan Lalu Lintas, bertempat di Aula Tribrata Polres Bangka, Kamis (22/01/2026).

 

Kegiatan pelatihan tersebut diikuti oleh personel Sat Lantas Polres Bangka dan KSPK Polsek jajaran, sebagai upaya meningkatkan kemampuan dan kesiapsiagaan personel Polri dalam menangani kecelakaan lalu lintas secara cepat, tepat, dan profesional.

 

Pelatihan tersebut dipimpin Kasat Lantas Polres Bangka AKP Kareonetso Siagian dan dihadiri Paur Subbag Dalpers Bag SDM Polres Bangka IPDA Indah Jayanti, Kasi Dokkes Polres Bangka, Kanit Gakkum Sat Lantas Polres Bangka..

 

Kasat Lantas AKP Kardonetso Siagian mengatakan pentingnya pemahaman dan keterampilan personel dalam penanganan awal kecelakaan lalu lintas.

 

“Pelatihan ini sangan penting dalam hal kita sebagai personel polri untuk menangani atau tindakan saat terjadinya kecelakaan lalu-lintas”, ujar AKP Kardonetso Siagian

 

Dalam pelatihan tersebut juga diberikan materi terkait pertolongan pertama pada korban kecelakaan lalu lintas oleh dr. Ummi dan selanjutnya materi teknis Tindakan Pertama pada Kecelakaan Lalu Lintas yang dipandu langsung oleh Kanit Gakkum Sat Lantas Polres Bangka. Aipda M.Darmawan.

 

Melalui pelatihan ini, diharapkan para KSPK Polsek jajaran mampu mengimplementasikan ilmu yang diperoleh saat pelaksanaan tugas di lapangan, serta menularkannya kepada personel lainnya di Polsek masing-masing.

 

Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan dapat mengurangi dan menekan angka fatalitas korban kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polres Bangka.

Ke depan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *