Usai Rapat Perdana Kajari Gowa Lakukan Pemantauan Sapras Masing – Masing Bidang.

Berita170 Dilihat

Gowa, Metrozone.net — Setelah Kejaksaan Agung Republik Indonesia telah melakukan mutasi yang melibatkan 232 jaksa di berbagai wilayah Indonesia dimana Keputusan mutasi ini berdasarkan Keputusan Jaksa Agung Republik Indonesia Nomor: KEP-IV-498/C/10/2023, yang diterbitkan pada tanggal 9 Oktober 2023, tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Dari dan Dalam Jabatan Struktural Pegawai Negeri Sipil Kejaksaan Republik Indonesia.

Maka Yeni Andriani yang dulunya Menjabat Kepala Kejaksaan Negeri Gowa kini menjabat sebagai Inspektur Muda III pada Inspektorat keuangan Jaksa Agung Muda bidang pengawasan agung di Jakarta, dan yang menggantikan Sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Gowa yakni Muhammad Ichsan.

Disamping itu melalui Staf Kasi Intel Kejaksaan Negeri Gowa dalam rilisnya, Faisal, Rabu, (8/11) bahwa kegiatan awal dilakukan oleh Kepala Kejaksaan negeri Gowa, Muhammad Ichsan diantaranya melakukan Rapat Perdana bersama Jajaran  Kejaksaan Negeri Gowa san seluruh Jajaran pegawai cabang Kejaksaan Negeri Gowa.

Dalam kegiatan rapat tersebut Kajari Gowa

Muhammad Ichsan, menyampaikan tetap jaga kekompakan dan apa yang sudah dilaksanakan sebelumnya agar ditingkatkan lagi, harapnya.

Selanjutnya Kajari Gowa Bapak Muhammad Ichsan, S.H. melakukan pemantauan terhadap sarana dan prasarana masing-masing bidang yang ada di Kejaksaan Negeri Gowa, tutupnya. (Abu Algifari)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *