Samatiga (METROZONE.net) – Sebagai wujud nyata kepedulian terhadap masyarakat binaan, Babinsa Koramil 09/Samatiga,*Sertu Toni Hartanto* melaksanakan kegiatan pendampingan pertanian dengan membantu salah satu warga binaannya, *Bapak Marbawi,* dalam menabur pupuk pada tanaman padi di Desa Suak Pandan, Kecamatan Samatiga. Rabu (22/1/2026)
Kegiatan ini dilakukan pada lahan persawahan milik Bapak Marbawi yang saat ini sedang memasuki masa pemupukan. Kehadiran Babinsa di tengah-tengah petani merupakan bentuk dukungan nyata TNI Angkatan Darat dalam mendukung program ketahanan pangan nasional sekaligus mempererat hubungan antara aparat teritorial dengan masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut, Sertu Toni Hartanto menyampaikan bahwa pendampingan kepada petani bukan hanya sebatas membantu pekerjaan fisik, tetapi juga memberikan motivasi agar para petani tetap semangat dalam mengelola lahan pertanian. “Kami hadir untuk memberikan dorongan moral sekaligus membantu tenaga. Harapannya, hasil panen padi di Desa Suak Pandan dapat meningkat sehingga kesejahteraan masyarakat juga ikut terangkat,” ujar Sertu Toni.
Bapak Marbawi selaku pemilik lahan menyampaikan rasa terima kasih atas kepedulian Babinsa yang selalu hadir mendampingi masyarakat. Menurutnya, kehadiran Babinsa memberikan semangat tersendiri bagi para petani. “Kami merasa terbantu, bukan hanya dalam pekerjaan, tetapi juga dalam rasa kebersamaan. Kehadiran Babinsa membuat kami lebih yakin bahwa usaha tani ini akan berhasil,” ungkapnya.
Selain membantu menabur pupuk, Sertu Toni juga memberikan arahan teknis sederhana mengenai cara pemupukan yang baik agar nutrisi dapat terserap maksimal oleh tanaman padi. Hal ini sejalan dengan upaya peningkatan produktivitas pertanian di wilayah binaan.
Kegiatan pendampingan pertanian oleh Babinsa Koramil 09/Samatiga ini merupakan bagian dari program rutin yang dilaksanakan secara berkesinambungan. Dengan adanya sinergi antara TNI dan masyarakat, diharapkan ketahanan pangan di wilayah Kecamatan Samatiga dapat terjaga dengan baik.
(Almanudar)












