Korem 012/TU Renovasi Panti Asuhan, Wujud Nyata Kepedulian TNI untuk Anak Negeri

TNI/Polri37 Dilihat

Aceh Barat (METROZONE.net) – Korem 012/Teuku Umar kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap kesejahteraan masyarakat melalui program Karya Bakti TNI, dengan melaksanakan renovasi Panti Asuhan Yayasan Darul Huda Al-Waliyah yang berlokasi di Jl. Terusan Ujong Beurasok No. 2, Desa Lapang, Kecamatan Johan Pahlawan, Kabupaten Aceh Barat.

Kegiatan ini merupakan bagian dari Operasi Militer Selain Perang (OMSP), yang bertujuan untuk membantu percepatan pembangunan daerah serta mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat. Renovasi panti asuhan ini mencerminkan kepedulian TNI terhadap anak-anak yatim dan kurang mampu, khususnya dalam penyediaan tempat tinggal yang layak, aman, serta nyaman sebagai ruang belajar dan beristirahat.

Renovasi yang dilakukan meliputi kamar tidur, ruang bermain, dan ruang belajar. Selain itu, prajurit TNI juga membangun taman, fasilitas olahraga, serta sarana kebersihan. Tak hanya itu, kebutuhan dasar seperti alat tulis dan perlengkapan tidur juga turut disediakan.

Program ini tidak hanya berfokus pada pembangunan fisik, tetapi juga menyentuh aspek administratif penting, seperti pendataan anak-anak yang belum memiliki akta kelahiran untuk difasilitasi pembuatannya melalui dinas terkait.

Komandan Korem 012/TU Kolonel Inf Benny Rahadian, S.E., M.Han menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata semangat gotong royong dan kepedulian sosial prajurit TNI kepada masyarakat. “Karya Bakti TNI adalah bagian dari dedikasi kami dalam mendukung pembangunan dan kesejahteraan rakyat,” ujarnya.

Hingga saat ini, Minggu (20/4) progres renovasi menunjukkan capaian signifikan, dengan pekerjaan yang telah meliputi pemasangan dinding kamar, perbaikan pondasi, dan pemasangan tangga menuju lantai dua. Pekerjaan ini ditargetkan selesai dalam waktu satu minggu.

Dengan semangat kebersamaan dan pengabdian tanpa pamrih, TNI AD terus berperan aktif dalam menciptakan lingkungan yang lebih baik bagi generasi penerus bangsa.

(Almanudar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *