Ogan Ilir,Metrozone.net — ,Bertempat di kantor Camat Indralaya Kabupaten Ogan Ilir ,Dewan Pimpinan Cabang (DPC) persatuan Advokat Indonesia (PERADIN) kabupaten Ogan Ilir yang di ketuai oleh Irwan Noviatra SH. Sosialisasi pendampingan Hukum kepada para Kepala Desa se kecamatan Indralayah .
Acara sosialisasi di hadiri Camat Indralayah ,Sekcam Indralayah , staf kecamatan pedamping desa kecamatan ,beserta seluruh kepala Desa se kecamatan Indralayah Senin .26/05 /2025
Menurut Ketua DPC Peradin Ogan Ilir Irwan Noviatra, SH. Sosialisasi Pendampingan hukum kepada para Kepala Desa sesuai dengan Peraturan Bupati No 14 tentang ploting Angaran dari Angaran Dana Desa (ADD) Tahun 2025, sebesar Rp 500.000, di setiap desanya.
“Dalam rangka merealisasikan hal tersebut, kita berkoordinasi dengan Forum Kepala Desa Kabupaten Ogan Ilir, serta ketua Forum kades Kecamatan, akhirnya diadakan Sosialisasi pendampingan hukum disetiap kecamatan yang ada di kabupaten Ogan Ilir .
Dikatakannya Ini merupakan Sosialisasi program kendaraan hukum masyarakat, yang didalam Peraturan Bupati tersebut merupakan pendampingan dan konsultasi hukum gratis.
“Kita berharap seluruh desa di Kabupaten Ogan Ilir berkolaborasi dengan Peradin Ogan Ilir dalam rangka pendampingan Desa selama tahun 2025, dengan kerja sama tersebut sehingga para kepala desa bisa berkonsultasi hukum secara gratis,” jelasnya.
” Dengan adanya Pendampingan hukum ini kami ada kekuatan untuk menjalankan program- program pemerintah yang sifatnya krusial, dan kami terhindar dari hal yang negatif oleh adanya pendampingan seperti ini,” katanya.
“Sehingga permasalahan yang ada disetiap desa bisa diselesaikan dengan baik agar tidak ada isu-isu yang kurang baik, walaupun ada harus sesuai dengan reel yang ada dilapangan,” kata dia.
Hari ini kami mengadakan Sosialisasi di dua kecamatan ,pagi hari mulai jam 10 wib kami memberikan sosialisasi di kecamatan Indralayah ,kemudian di lanjutkan sekitar jam 14 wib kami melanjutkan lagi di kecamatan Indralayah selatan yang bertempat di Pondok pindang bubusan yang di hadiri seluruh kepala desa se kecamatan Indralayah selatan ,”tutur nya.
Jurnalis:
(R1K4)