Tambangan, Mandailing Natal metrozone.net.
Suasana berbeda terlihat di kantor Camat kecamatan Tambangan pada hari Senin tanggal 3/11/2025 seluruh jajaran forkopicam, kepala desa serta aparatur desa, puskesmas, pegawai KB, Pendamping sosial, dinas pertanian, KUA, Pendidikan, dan BABINSA kecamatan Tambangan melakukan Apel gabungan.
Kegiatan ini merupakan langkah awal dari camat Tambangan Enda Mora Lubis S.Sos untuk mempererat tali silaturahmi dan membangun komunikasi yang baik antara desa dengan pihak kecamatan.
Setelah kegiatan Apel gabungan dilanjutkan dengan musyawarah di kantor camat dengan seluruh aparatur desa se kecamatan Tambangan untuk membahas seluruh masalah atau laporan yang masuk ke kecamatan.
Dalam wawancara dengan awak media metrozone camat Tambangan Enda Mora Lubis S.Sos menyampaikan bahwa kegiatan ini (Apel gabungan) insya Allah kedepannya akan rutin dilakukan setiap hari Senin dan akan dilakukan kegiatan absen, bilamana ada aparatur desa yang absen maka akan dikenakan sanksi atau evaluasi dari kecamatan.
Camat Tambangan Enda Mora Lubis S.Sos juga menambahkan bahwa ada wacana untuk membentuk wadah semacam Paguyuban khusus aparatur desa se kecamatan Tambangan yang bertujuan untuk wadah komunikasi dan saling bertukar informasi antar desa se kecamatan Tambangan, dan wacana itu akan segera direalisasikan.
Enda Mora Lubis S.Sos juga menyampaikan bahwa akan dipungut dana suka rela sebesar 10.000 rupiah setiap bulan untuk paguyuban yang bertujuan untuk apabila ada kemalangan, horja ( hajatan) di anggota paguyuban maka dari dana sukarela itu yang akan digunakan untuk santunan/sumbangan.
Dari kegiatan ini, camat Tambangan Enda Mora Lubis S.Sos berharap kedepannya dengan silaturahmi dan komunikasi yang baik antara aparatur desa dengan kecamatan, maka kinerja di setiap desa akan meningkat dalam melayani masyarakat. Imbuhnya
Semoga dengan niat yang baik, akan menghasilkan hal yang baik pula, mari kita sama sama mendukung segala kegiatan yang positif untuk meningkatkan kinerja seluruh aparatur desa maupun kecamatan khususnya di kecamatan Tambangan.
Peliput: Arbain Lubis








