Rencana Bupati Aceh Barat Terpilih Benahi Kembali PDAM Tirta Meulaboh Mendapat Apresiasi dari FORMAT

Daerah60 Dilihat

Meulaboh, METROZONE.net – Organisasi masyarakat Forum Masyarakat Aceh Barat (FORMAT) menyambut baik atas rencana Bupati Aceh Barat terpilih Tarmizi, SP, MM yang akan membenahi Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Meulaboh yang selama ini mangkrak alias tidak berfungsi

Kita patut memberi apresiasi kepada Bupati Aceh Barat terpilih bapak Tarmizi yang akan membuka kembali perusahaan milik daerah PDAM Tirta Meulaboh yang selama ini macet total atau mangkrak dalam pelayanan air bersih kepada masyarakat di Aceh Barat, Kata Jubir Format T. Ediman Saputra, SH pada Rabu (15/1-2025)

Ediman menyebutkan respon cepat dari Bupati Aceh Barat terpilih bapak Tarmizi yang meminta kepada pemerintah daerah setempat agar segera membuka kembali PDAM Tirta Meulaboh sebagai bentuk respon menyahuti keluhan masyarakat untuk kebutuhan air bersih, Sebut Ediman

Kami dari organisasi masyarakat Format, kata dia, selama ini sudah banyak mendapat pengaduan dari masyarakat terkait macet pelayanan air karena PDAM Tirta Meulaboh tidak berjalan alias mangkrak, yang alhamdulilah pada rapat pembahasan Rencana pembangunan Jangka Menengah (RPJMD) 2025-2030 kemarin.

Dimana kesempatan tersebut, Bupati Aceh Barat terpilih sudah menanggapinya yang mengharapkan dan meminta agar PDAM Tirta Meulaboh sebagai perusahaan milik daerah dalam penyediaan air bersih untuk segera diaktifkan kembali demi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat untuk mendapatkan air bersih, apalagi bulan suci ramadhan kebutuhan sudah dekat, tentunya ketersediaan air bersih sangat diperlukan, kata Ediman menambahkan

“Alhamdulillah, Bapak Tarmizi Bupati Aceh Barat terpilih sudah menyahuti keluhan, dan mudah-mudahan PDAM Tirta Meulaboh segera difungsikan guna untuk memenuhi kebutuhan hajat orang banyak, Ucapnya

Kami berharap agar setelah pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Aceh Barat terpilih, nantinya agar manajemen PDAM segera dibenahi secara total agar persoalan air tidak macet lagi dan dapat berfungsi secara berkelanjutan, ini harapan kami kepada Bupati dan wakil Bupati Aceh Barat terpilih Tarmizi-Said Fadhel, tutupnya

Penulis: Almanudar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *