ACEH BARAT, Metrozone.net I Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 2 Meureubo Kabupaten Aceh Barat melakukan antisipasi mencegah judi online masuk Lingkungan sekolah, apalagi judi online menjadi fenomena mengerikan yang sudah merambah pada kalangan anak-anak usia sekolah.
Kita tidak hanya bertugas mengajar dalam kelas, tetapi harus berperan aktif dalam kehidupan peserta didik. Perhatian intensif dari guru sangat penting untuk membantu mereka tumbuh menjadi pribadi yang bertanggung jawab. Guru harus mampu mendeteksi dan mengatasi masalah yang mungkin dihadapi peserta didik diluar jam pelajaran.
Untuk mengantisipasi hal yang terburuk terjadi pada generasi milenial, SMP Negeri 2 Meureubo menjadikan sekolah Full Day Scholl (Belajar Satu Hari Penuh) pada sore hari melalui Program Tahfizd (program hafalan Alquran),
sehingga siswa tidak punya celah menggunakan Hand Phone (HP)
Hal ini disampaikan Kepala SMP Negeri 2 Meureubo Ibnu Abas, S.Pd pada upacara pembukaan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di hadapan wali peserta didik baru, dan seluruh siswa serta dewan guru menindaklanjuti himbauan Pj Bupati Aceh Barat Drs. Mahdi Efendi tentang antisipasi bahaya judi online yang berlangsung di halaman sekolah setempat, Senin (15/7-2024)
Ibnu Abas menekankan bahwa judi online adalah ancaman serius bagi masa depan peserta didik, tentunya sebagai pendidik kita harus memberikan pemahaman kepada mereka tentang resiko dan dampak negatif dari judi online. Ini adalah tanggung jawab kita bersama untuk menjaga mereka dari pengaruh buruk tersebut, tandasnya
Ibnu Abas mengatakan bahwa sampai saat ini belum ditemukan ada peserta didik di SMP Negeri 2 Meureubo yang melakukan aktivitas perjudian online, mudah-mudahan ini jangan sampai terjadi
“Kami pihak sekolah akan terus melakukan antisipasi, terutama bagi siswa baru yang masuk ke sekolah ini, kita juga pantau itu, jangan sampai ada anak terindikasi memiliki perilaku tercela, apalagi dalam agama itu judi itu sangat dilarang, imbuh Ibnu Abas
Tak hanya guru, orang tua juga mempunyai peranan penting dalam untuk mengawasi anaknya dirumah dan diluar rumah agar tidak terjerumus dalam judi online. Dan orang tua harus memberi pemahaman kepada anaknya bahwa judi online merupakan aktivitas yang dilarang okeh hukum negara dan agama, dan yang lebih parah lagi judi online dapat merugikan atau merusak sendi keuangan keluarga,
Untuk mencegah dan mengantisipasi agar peserta didik tidak terpengaruh dan terjerumus dengan judi online dan tindakan buruk lainnya, pihak sekolah di SMPN 2 Meureubo sudah menerapkan kegiatan ekstrakurikuler pendidikan agama yaitu pengajian sore hari bagi seluruh peserta didik dan juga kegiatan-kegiatan lainnya diluar jam sekolah, hal ini sebagai upaya pihak sekolah untuk menanamkan nilai agama juga sebagai upaya untuk menghindari agar peserta didik agar tidak terpengaruh dari bahaya lingkungan yang kurang baik, Sebut Ibnu Abas
Dikatakan Ibnu Abas sebagai bentuk upaya pencegahan dan antisipasi, pihak sekolah tetap memantau secara penuh segala aktivitas peserta didik di SMP Negeri 2 Meureubo. Bukan hanya judi online tetapi juga memantau kegiatan tercela lainnya yang tidak patut terjadi dilingkungan sekolah, ulasnya
“Bukan hanya judi online, kami juga memantau peserta didik dari tindakan asusila lainnya seperti merokok, berambut panjang, ini sudah menjadi aturan disekolah, demikian Ibnu Abas
Pewarta : Almanudar