RAPI Aceh Barat Bersama RRI Meulaboh Diskusi Kemitraan

Daerah144 Dilihat

MEULABOH, Metrozone.net I Warkop Gampong Kupi di kawasan Kutapadang, Kecamatan Johan Pahlawan, Selasa (30/7/2024) menjadi lokasi bersejarah saat Pengurus RAPI Wilayah 01.12 Aceh Barat mengadakan pertemuan dengan Kepala RRI Meulaboh yang baru, Ibu Wenny, yang sebelumnya bertugas di Jakarta. Ibu Wenny menggantikan Pak Feri, yang kini menjabat sebagai Kepala RRI Tarakan.

Dalam sambutan pembukaannya, Ibu Wenny menyampaikan kebanggaan dan kegembiraannya bisa bertemu dengan pengurus RAPI Aceh Barat.

Ia mengungkapkan pengalamannya membuka akses bagi RAPI di Jakarta dan keinginannya untuk membangun kemitraan serupa di Meulaboh. “Saya ingin melanjutkan dan memperkuat kerjasama dengan RAPI di sini,” katanya dalam diskusi yang berlangsung dari pukul 15.00 hingga 16.30 WIB.

Diskusi ini berlangsung interaktif, dengan pengurus RAPI saling berbagi pengalaman dan informasi mengenai berbagai program mereka. Salah satu program yang mendapatkan perhatian khusus adalah outbound RAPI, yang bertujuan meningkatkan kapasitas diri anggota RAPI di seluruh Aceh. Hidayat/JZ01CBT, Humas RAPI, menyampaikan bahwa program ini telah disepakati oleh ketua RAPI di wilayah lain.

Ketua RAPI Aceh Barat, Musfaruddin/JZ01EBR, sejalan dengan Ibu Wenny, menegaskan akurasi informasi yang disampaikan oleh RAPI.

Ia menjelaskan peran aktif RAPI dalam memberikan informasi langsung dari lokasi kejadian melalui 4 unit Satgas RAPI: BANKOM, TRC, RAPI RIDERS, dan BANSOS. “RAPI selalu terdepan dalam memberikan bantuan komunikasi dalam segala situasi,” ungkap Musfaruddin.

Sementata Wakil Ketua 1 RAPI Aceh Barat, Irsadi Aristora/JZ01EYI, menambahkan bahwa Aceh Barat telah mendapatkan kepercayaan dari pemerintah daerah dengan diberikan 1 unit armada Ambulance RAPI.

Armada ini sangat membantu dalam penanggulangan bencana dan untuk masyarakat yang membutuhkan. “Kami adalah relawan komunikasi dari berbagai latar belakang yang berkomitmen membantu pemerintah daerah dalam program, kegiatan, dan penanggulangan bencana,” katanya.

Pertemuan ini menandai awal dari kemitraan yang lebih erat antara RAPI Aceh Barat dan RRI Meulaboh, dengan harapan untuk kolaborasi yang lebih produktif di masa mendatang.

Pewarta : Almanudar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *