Banyuwangi, Metrozone.Net- Puteri Indonesia 2025 Firsta Yufi Amarta Putri menyampaikan terimakasih atas dukungan dan doa warga Banyuwangi. Hal tersebut disampaikan kepada Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani saat bertemu di Jakarta, Minggu (4/5/2025).
“Kami mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya pada masyarakat Banyuwangi yang telah memberikan dukungan dan doa sehingga Fia bisa menjadi pemenang Puteri Indonesia,” ungkap gadis yang akrab disapa Fia itu.
Berkat dukungan warga dan pemerintah Banyuwangi, imbuh Fia, dirinya kian semangat berkiprah hingga level nasional. Mulai dari finalis Jebheng Thulik di Banyuwangi pada 2019, menjuarai Raka Raki Jawa Timur pada 2021, hingga dinobatkan sebagai Puteri Indonesia di tahun ini.
“Awalnya tidak menyangka bakal keluar sebagai pemenang. Baru saat H-1, ada optimisme yang cukup kuat untuk bisa jadi juara. Setiap kegiatan pra selalu ada di top four (4),” ceritanya pada Ipuk.
Atas prestasi tersebut, Fia berjanji bakal menjaga nama harum Banyuwangi. Ia juga terus memohon doa dan dukungan untuk bisa berkiprah pada level yang lebih tinggi. “Mohon doanya, dalam waktu dekat Fia bakal mewakili Indonesia di ajang internasional. Semoga diberikan kemudahan,” imbuh gadis lulusan Universitas Brawijaya dan alumnus SMAN 1 Giri tersebut.
Sementara Ipuk mengaku bangga dan salam dari seluruh masyarakat Banyuwangi. Capaian yang diraih oleh Fia merupakan kebanggaan tersendiri. “Untuk pertama kalinya warga Banyuwangi bisa jadi Puteri Indonesia,” puji Ipuk.
Ipuk juga berpesan kepada Fia untuk terus menjaga kesehatan dan terus meningkatkan kemampuan. “Titip juga untuk mempromosikan kekayaan budaya dan wisata Banyuwangi kepada dunia,” pinta Ipuk.
Sebelumnya Pemkab Banyuwangi memberikan dukungan terbaik bagi Fia dalam meraih prestasinya tersebut. Sejak terlibat dalam pemilihan Raki Jawa Timur hingga mengikuti ajang Puteri Indonesia itu, Bupati Ipuk menunjukkan dukungannya secara langsung.
Editor: 5093N9