Meulaboh (Metrozone.net) – Pemerintah Gampong Paya Peunaga Kecamatan Meureubo menyerahkan bantuan masa panik kepada korban kebakaran di kompleks perumahan Buddha Tzu Chi Gampong Persiapan Peunaga Baro yang merupakan desa binaannya
Bantuan yang diserahkan tersebut berupa bahan-bahan sembako seperti beras, telur, minyak goreng, mie instan diserahkan langsung oleh Pj Keuchik Paya Peunaga Nazri, SE yang diterima langsung oleh Mawar (32) yang turut didampingi oleh sekdes Gampong Persiapan Peunaga Baro Azhar, Rabu (13/11-2024)
“Ini merupakan bantuan dari gampong induk sebagai bentuk kepedulian dan ungkapan berduka atas musibah yang dialami oleh warga komplek perumahan Buddha Tzu Chi Gampong Persiapan Peunaga Baro, ujar Pj Keuchik Nazri, SE
Pihaknya berharap kepada warga yang mengalami musibah kebakaran ini, agar bersabar dan tabah, karena ini merupakan cobaan dari Allah SWT, kata Nazri
Kami atasnama Pemerintahan Gampong Paya Peunaga berharap bantuan masa panik ini dapat sedikit meringankan beban ekonomi korban untuk menutupi kebutuhan sehari-hari, jangan dilihat dari nilainya, tapi ini adalah bentuk kepedulian atas musibah kebakaran yang dialami warga komplek perumahan Gampong Persiapan Peunaga Baro, Pungkas Nazri
Untuk diketahui, musibah kebakaran yang menimpa satu unit rumah milik seorang janda Umi Kasom (64) yang merupakan warga komplek gampong persiapan Peunaga terjadi pada hari Senin (11/11-2024). Akibat kebakaran tersebut, sebagian bangunan rumah hangus terbakar dan semua isi rumah seperti tempat tidur, lemari, tv, kulkas dan pakaian serta barang lainnya ludes terbakar dan tidak bisa diselamatkan dari kobaran api.
Akibat kejadian tersebut, korban mengalami kerugian puluhan juta rupiah dan kehilangan tempat tinggal karena sebagian bangunan hangus terbakar, dan saat ini korban kebakaran tersebut menumpang dirumah anaknya di kompleks perumahan tersebut.
Penulis: Almanudar