Meulaboh (Metrozone.net) – Tim Persatuan Bulutangkis (PB) kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Aceh Barat meraih Juara Ketiga pada turnamen bulutangkis antar instansi Kabupaten Aceh Barat dalam rangka menyemarakkan Hari Bakti PUPR Ke-79 tahun 2024 yang digelar di GOR Bakti Negeri PUPR Aceh Barat dari tanggal 15-17 November 2024.
Pada pertandingan yang berlangsung Minggu (17/11-2024) untuk perebutan posisi ketiga PB Kemenag Aceh Barat berhasil menumbangkan tim PB PUPR Plus B dengan skor tipis 2-1.
Pada Kejuaraan bulutangkis Harbak PU ke-79, klub PB Kemenag Aceh Barat mengirimkan 6 pemain ganda putra diantaranya Safrizal/Azwar, Khairul Azhar/Hendra, Razak/Khalil tampil maksimal dari babak penyisihan hingga mampu mencapai babak semifinal dengan menumbangkan tim PB PUPR Plus B. Atas hasil ini PB Kemenag harus puas di posisi ketiga
Alhamdulillah, tim Persatuan Bulutangkis Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Barat meraih posisi ketiga dari 16 klub PB yang ikut dalam Turnamen Bulutangkis Antar instansi Kabupaten Aceh Barat, Kata Khairul Azhar salah seorang pemain yang juga Ka.Sub.Bag. Tata Usaha Kemenag Kabupaten Aceh Barat
Khairul Azhar yang juga Pimpinan Dayah ZUDI Gampong Ujong Tanjong Kecamatan Meureubo ini mengatakan melalui turnamen bulutangkis dalam rangka menyemarakkan Hari Bakti PUPR Ke-79 yang digelar dinas PUPR Aceh Barat ini bukan sekedar mencari juara, tapi yang lebih penting lewat turnamen ini dapat memperkuat ajang silaturahmi antar instansi di Kabupaten Aceh Barat
Khairul Azhar mengaku bangga bisa berpartisipasi dalam turnamen ini. “Mewakili Kementerian Agama Kabupaten Aceh Barat dalam turnamen ini adalah suatu kehormatan. Ini tidak hanya soal kompetisi, tetapi juga upaya memperkuat solidaritas di antara instansi di kabupaten Aceh Barat, ujarnya.
Ia berharap melalui turnamen ini menjadi sarana mempererat persatuan dan meningkatkan semangat pengabdian. “Turnamen ini bukan sekadar ajang pertandingan, tetapi juga wadah memperkuat kebersamaan dan sportivitas di kalangan instansi” katanya.
“Turnamen Bulutangkis Antar instansi yang di diinisiasi oleh dinas PUPR Aceh Barat diharapkan dapat menjadi momentum bagi instansi untuk memupuk kebersamaan dan meningkatkan profesionalisme dalam melayani masyarakat, Pungkas Khairul Azhar
Penulis: Almanudar