Kasdim 0825/Banyuwangi Hadiri Karnaval Kebangsaan

Banyuwangi, Metrozone.net– Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0825/Banyuwangi, Mayor Kav Suprapto, menghadiri Karnaval Kebangsaan yang digelar di depan Kantor Pemerintah Kabupaten Banyuwangi, Kamis (14/8/2025).

Kegiatan ini menjadi salah satu rangkaian perayaan kemerdekaan yang menampilkan semangat persatuan dan kebhinekaan masyarakat Banyuwangi.

Karnaval Kebangsaan diikuti oleh berbagai unsur, mulai dari pelajar, instansi pemerintah, komunitas seni, hingga masyarakat umum. Peserta tampil dengan busana bernuansa merah putih, pakaian adat dari berbagai daerah, serta atraksi budaya yang memukau penonton. Jalan utama di sekitar Kantor Pemkab Banyuwangi dipenuhi warga yang antusias menyaksikan kemeriahan acara.

Mayor Kav Suprapto menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini tidak hanya menjadi ajang hiburan, tetapi juga sarana menumbuhkan rasa cinta tanah air dan mempererat persatuan.

“Karnaval Kebangsaan adalah wujud kebersamaan seluruh elemen masyarakat dalam merayakan kemerdekaan. Ini juga menjadi momentum mengingatkan kita akan perjuangan para pahlawan,” ujarnya.

Kegiatan berlangsung meriah dan aman hingga selesai. Kehadiran Kasdim 0825/Banyuwangi bersama unsur Forkopimda menjadi bentuk dukungan penuh TNI terhadap kegiatan masyarakat yang memelihara nilai-nilai kebangsaan. Karnaval ini diharapkan dapat menginspirasi generasi muda untuk terus menjaga dan mengamalkan semangat persatuan Indonesia.

Editor: 5093N9

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *