Aceh Barat, Metrozone.net I Kasdim 0105/Abar Mayor Inf Mazwar As’adi Riyanto Pimpin Upacara Bendera Merah Putih 17 – an sekaligus dengan lugas dan tegas bacakan amanat Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si., bertempat di Lapangan Apel Makodim setempat yang berlokasi di Jalan Imam Bonjol Desa Drien Rampak Kecamatan Johan Pahlawan, Rabu (17/4/2024)
Upacara Bendera Bulanan ini diikuti oleh seluruh Perwira Staf, Danramil – Danposramil, Bintara, Tamtama dan PNS TNI.
Dilembaran awal, tersirat apersepsi dari Panglima TNI yang mengucapkan Minal Aidzin Wal Faidzin mohon maaf lahir dan bathin kepada seluruh Prajurit, PNS serta Keluarga Besar TNI dimanapun berada dan bertugas, pasalnya masih dalam suasana Hari Raya Idul Fitri 1445 H.
Selain itu, Panglima TNI juga menyampaikan apresiasi dan rasa bangga atas semangat, dedikasi, loyalitas serta militansi dalam setiap pelaksanaan tugas TNI diseluruh penjuru NKRI, di tengah perkembangan lingkungan strategis globlal, regional maupun nasional yang dinamis dan kompleks.
“Selanjutnya, tahun 2024 ini merupakan tahun politik dengan masih akan diselenggarakannya Pilkada serentak. Terkait hal tersebut, Netralitas TNI adalah prinsip yang harus dijaga oleh seluruh Anggota TNI”, kutip Kasdim
Ke depan, lanjut Kasdim, tugas TNI bukan semakin ringan, maka dari itu ada beberapa penekanan yang harus dipedomani dalam setiap pelaksanaan tugas.
“Pertama, tingkatkan Imtaq serta pegang teguh Sumpah Prajurit, Sapta Marga dan 8 Wajib TNI. Kedua, tingkatkan kehati – hatian dan ketelitian dalam bertindak serta selalu jaga kesiapsiagaan maupun kewaspadaan dalam pelaksanaan tugas. Ketiga, selalu bijak dan cermat serta jangan mudah terprovokasi dalam menyikapi informasi yang berkembang terutama terkait berita – berita di Medsos. Keempat, pegang teguh komitmen Netralitas TNI dan yang Kelima, setiap Prajurit dan PNS TNI harus menjadi energi dan solusi bagi kinerja organisasi TNI guna mewujudkan TNI yang PRIMA (Profesional, Responsif, Integratif, Modern dan Adaptif”, tutup Kasdim
(Almanudar)