Jumat Curhat Polsek Galang, Aipda Zufrinal Imbau Waspada Kejahatan

TNI/Polri805 Dilihat

Batam,- Polsek Galang kembali menggelar Jumat Curhat di warung milik salah satu warga Tanjung Banun, Kelurahan Sembulang, Kecamatan Galang, Kota Batam. Jumat Curhat Polsek Galang dipimpin oleh Aipda Zufrinal dan dihadiri oleh tokoh masyarakat sekitar, Jumat (1/11/2024).

Kapolsek Galang, Iptu Alex Yasral mengatakan Jumat Curhat dilaksanakan untuk mendengar langsung keluh kesah masyarakat. Selain itu merupakan program Kapolresta Barelang Polda Kepri dan program Kapolri guna menjalin silaturahmi dengan masyarakat.

“Sampaikan keluh kesah terkait kamtibmas dan permasalahan lainnya kepada kami agar bisa dicari solusinya,” jelas Kapolsek Iptu Alex.

Dalam sesi curhat kamtibmas, perwakilan masyarakat, Habib mengucapkan terima kasih kepada personel Polsek Galang yang mengadakan Jumat Curhat di kampung ini. Dia kemudian menyampaikan terkait situasi kamtibmas masih aman berkat patroli rutin personel Polsek Galang melalui Bhabinkamtibmas dan Polisi RW yang menyambangi kampung ini.

“Kami masyarakat Tanjung Banun sangat mengapresiasi Polsek Galang melalui Bhabinkamtibmas dan Polisi RW yang setiap hari mengunjungi kampung ini dan berdialog dengan masyarakat sehingga koordinasi dapat terjalin dengan baik,” jelasnya.

Menanggapi perwakilan masyarakat tersebut, Aipda Zufrinal mengatakan bahwa patroli rutin secara mobiling melalui Bhabinkamtibmas dan Polisi RW ke kampung-kampung merupakan tanggung jawab Polri dalam melayani, mengayomi dan melindungi masyarakat. Masyarakat juga diimbau untuk bekerja sama dengan Polsek Galang dengan melaporkan gangguan kamtibmas seperti curat, curas, curanmor, pungli serta tindak kejahatan lainnya agar segera ditangani secepatnya.

“Masyarakat jangan sungkan laporkan segala bentuk tindak kejahatan yang meresahkan agar segera kami tangani secepatnya,” ujarnya.

Sekira pukul 10.00 WIB kegiatan Jumat Curhat Polsek Galang selesai dilaksanakan dan selama kegiatan berlangsung banyak mendapat tanggapan positif dari masyarakat.

Pewarta: Hans

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *