Harbasa Fair Ke-4 tahun 2024 Resmi ditutup, MIN 11 Aceh Barat Juara Umum

Daerah203 Dilihat

MEULABOH – Perhelatan Harbasa Fair Ke-4 tahun 2024 yang dilaksanakan MTsS Harapan Bangsa Meulaboh resmi ditutup oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Barat H. Abrar Zym, S.Ag. MH, Sabtu (27/1-2024)

Kegiatan Harbasa Fair Ke-4 tahun 2024 yang berlangsung selama 3 hari dari tanggal 24 – 26 Februari 2024 diikuti sebanyak 300 peserta dari 21 tingkatan sekolah MI/SD se-Aceh Barat.

Adapun jenis perlombaan kegiatan favorit ini diantaranya Cerdas-Cermat. Tahfidzul Qur’an, Tilawah, lomba pidato, LKS IPA, IPS, Matematika dan lomba bola mini.

Dari berbagai perlombaan yang digelar pada harbasa Fair ke-4 tahun ini tampil sebagai juara umum MIN 11 Aceh Barat dan berhak atas piala bergilir yang diperebutkan setiap tahunnya, kata Kepala MTsS Harapan Bangsa Meulaboh Faisal, M.Pd

Faisal mengucapkan ribuan terima kasih kepada pihak panitia penyelenggara yang telah menyukseskan kegiatan Harbasa Fair Ke-4 tahun 2024 ini dan juga rasa terima kasih kepada seluruh peserta yang telah tampil maksimal di berbagai bidang perlombaan yang digelar dan telah berhasil meraih peringkat juara dari hasil penilaian dewan juri.

Dikatakan Faisal harbasa Fair ini merupakan agenda rutin tahunan yang dilaksanakan oleh Madrasah Harapan Bangsa Meulaboh dan alhamdulilah kegiatan ini berjalan sukses berkat dukungan semua pihak atas support yang diberikan sehingga harbasa Fair ke-4 tahun 2024 kita telah melihat hasil yang maksimal dari sekolah yang ikut dalam seluruh rangkaian perlombaan yang digelar, tandas Faisal

Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Barat H Abrar Zym, S.Ag, MH mengungkapkan rasa bangga atas prestasi yang diraih oleh siswa yang ikut berkompetisi di ajang Harbasa Fair Ke-4 tahun 2024 ini. Dan dirinya berharap melalui kegiatan yang diselenggarakan oleh MTsS Harapan Bangsa Meulaboh ini selain sebagai ajang silaturahmi juga merupakan untuk mencari para siswa yang berprestasi melalui kompetisi harbasa Fair MTsS Harapan Bangsa Meulaboh

Selamat kepada sang juara yang telah berkompetisi di lomba Harbasa Fair Ke-4 tahun 2024 dan yang belum berhasil terus berlatih dengan giat untuk bisa meraih prestasi bukan hanya melalui Harbasa Fair saja juga pada momen lomba lainnya baik ditingkat Kabupaten, Provinsi maupun nasional nantinya, harap ka.kankemenag Aceh Barat

Abrar Zym mengucapkan selamat kepada juara umum MIN 11 Aceh Barat yang telah memperebutkan piala Bergilir Harbasa Fair Ke-4 tahun 2024 yang digelar Sekolah Madrasah Harapan Bangsa Meulaboh dan prestasi ini terus dipertahankan dan ia meminta kepada sekolah lainnya untuk terus giat belajar demi untuk meraih prestasi di masa-masa yang akan datang, pinta Abrar Zym dalam sambutan singkatnya saat menutup Harbasa Fair Ke-4 tahun 2024 MTsS Harapan Bangsa Meulaboh

Penulis : Almanudar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *