Erzaldi-Yuri Prioritaskan Pariwisata Berkelanjutan dan Ekonomi Biru di Babel

Daerah, Nasional116 Dilihat

PANGKALPINANG – Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Erzaldi Rosman dan Yuri Kemal Fadhlullah, menegaskan komitmen mereka untuk fokus pada pengembangan pariwisata berkelanjutan jika terpilih dalam Pilkada Serentak 2024. Erzaldi mengungkapkan bahwa potensi pulau-pulau kecil di Bangka Belitung dapat dimaksimalkan dengan penerapan konsep blue economy atau ekonomi biru, guna mendorong pertumbuhan ekonomi tanpa merusak lingkungan.

Pengembangan wisata bahari di pulau-pulau kecil dan pesisir menjadi salah satu fokus utama. Kami akan menerapkan konsep blue economy sebagai bagian dari upaya menciptakan pariwisata berkelanjutan yang mengedepankan perlindungan lingkungan serta pemanfaatan sumber daya laut yang bijak,” jelas Erzaldi dalam keterangannya di Pangkalpinang, Rabu (27/9).

Menurut Erzaldi, penerapan ekonomi biru dapat menjadi solusi jangka panjang untuk pertumbuhan ekonomi yang inklusif. Ekonomi biru juga menawarkan peluang ekonomi baru bagi masyarakat, terutama masyarakat pesisir dan nelayan, melalui pengembangan usaha jasa dan UMKM yang berbasis pada potensi lokal.

Ekonomi biru bukan hanya tentang pertumbuhan ekonomi, tetapi juga memastikan keberlanjutan lingkungan. Dengan pemberdayaan masyarakat lokal, terutama di sektor wisata bahari dan UMKM, kami berharap dapat menciptakan lapangan kerja yang lebih luas dan berkelanjutan bagi masyarakat setempat,” tambah mantan Gubernur Babel periode 2017-2022 itu.

Erzaldi juga menjelaskan, selain mengembangkan ekonomi biru, pihaknya berencana memperkuat ekonomi hijau di Bangka Belitung. Ekonomi hijau ini berfokus pada pengurangan emisi karbon dan menjaga kelestarian lingkungan melalui praktik ekonomi yang lebih ramah lingkungan.

Penguatan ekonomi hijau dan pengembangan ekonomi biru akan saling mendukung untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekaligus mengurangi dampak negatif terhadap lingkungan. Kami akan memanfaatkan sumber daya alam secara hemat, meminimalkan limbah, dan mempromosikan penggunaan energi terbarukan serta teknologi bersih,” ujar Erzaldi.

Ia menambahkan bahwa konsep ekonomi biru mengintegrasikan pemanfaatan sumber daya laut secara efisien, tanpa merusak ekosistem laut, dan berorientasi pada pembangunan berkelanjutan. Dengan begitu, kata Erzaldi, pengembangan sektor pariwisata yang berbasis ekonomi biru diharapkan dapat menjadi motor penggerak ekonomi sekaligus pelestarian alam.

Prinsip dari ekonomi biru adalah pemanfaatan sumber daya alam secara efisien, tanpa meninggalkan limbah, serta menciptakan dampak sosial yang luas dengan penerapan teknologi ramah lingkungan. Konsep ini akan mendorong inovasi dan adaptasi di berbagai sektor,” tegasnya.

Untuk mendukung target pariwisata berkelanjutan, Erzaldi menegaskan pentingnya kerjasama internasional guna memperluas pasar wisata Bangka Belitung. Ia berharap strategi ini mampu meningkatkan jumlah wisatawan dan mendongkrak Pendapatan Asli Daerah (PAD) serta Produk Domestik Regional Bruto (PDRB).

Kerjasama internasional akan menjadi salah satu prioritas kami agar potensi wisata unggulan Bangka Belitung semakin dikenal di pasar global. Kami akan mendorong promosi yang lebih agresif dan peningkatan kualitas infrastruktur pariwisata untuk menarik lebih banyak wisatawan mancanegara,” kata Erzaldi.

Paslon nomor urut 01 ini optimistis, dengan kombinasi pengembangan pariwisata yang berkelanjutan, ekonomi biru, dan penguatan ekonomi hijau, Bangka Belitung dapat menjadi destinasi wisata unggulan yang tidak hanya memberi manfaat ekonomi tetapi juga menjaga kelestarian lingkungan.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *