Banyuwangi, Metrozone.Net- Terkait maraknya pemberitaan yang mencatut salah satu partai besar di Banyuwangi menuai tanggapan salah satu kader Partai Grindra DPC Banyuwangi, Selasa (19/11/2024).
Risky Kurniawan saat ditemui media menjelaskan tentang pemberitaan penangkapan di Kantor DPC Partai Grindra Banyuwangi menjadi sarang Narkoba itu tidak benar adanya.
“Berita yang beredar itu tidak benar mas, yang benar adanya DPO Polresta Banyuwangi yang berstatus disersi yang kabur dan datang di rumah juang H. Sumail, Bukan Kantor DPC Partai Gerindra Banyuwangi, bukan masalah narkoba, itu salah, dan tidak ada keterkaitan dengan Patrai Gerinda.” Ujarnya.
Risky menambahkan, dalam berita tersebut di katakan 2 yang di tangkap, itu juga tidak benar.
“Bukan 2 (dua) yang ditangkap tapi hanya 1 (satu) yang DPO Itu saja, karena yang satu Anggota Kepolisian yang saat itu mampir di rumah juang H. Sumail dan tidak lama kemudian datanglah Propam Polresta Banyuwangi untuk menangkap DPO itu mas.” Kata Risky.
Lanjut Risky, “Dia berani menjamin bahwa seluruh Kader Partai Grindra Tidak ada yang bermain dan mengkonsumsi barang haram tersebut dilarang oleh ketua umum Partai Gerindra Bapak Prabowo. Kantor DPC Partai Grindra Banyuwangi bertempat di Jalan Ikan Sadar, Karangrejo, Banyuwangi, “Pungkasnya.
Pewarta: Team/Red
Editor: 5093N9