Tambangan, Mandailing Natal metrozone.net
minggu, 1/06/2025 setelah mendengar berita tentang kebakaran yang terjadi di tambangan jae tadi siang, camat tambangan enda mora S. Sos datang ke lokasi kebakaran untuk melihat warganya yang terkena kebakaran serta menentukan langkah selanjutnya.
Setelah menyampaikan rasa prihatin kepada korban, beliau masuk ke rumah untuk melihat langsung kerugian yang dialami korban, dapat di perkirakan kerugian yang dialami mencapai puluhan juta.
Selanjutnya, camat enda mora S. Sos menginstruksikan kepada kepala desa tambangan jae untuk segera musyawarah dengan aparat desa membahas langkah selanjutnya untuk bantuan dan membentuk donasi bantuan kepada korban.
Untuk saat ini, camat enda mora S. Sos berjanji untuk secepatnya mengirim surat ke bupati Mandailing Natal perihal permohonan bantuan korban kebakaran.
Sedangkan untuk kegiatan kecamatan, beliau juga akan memanggil seluruh kepala desa dan lurah kecamatan tambangan untuk membahas langkah langkah untuk penanganan bila ada bencana yang tiba-tiba datang seperti ini. Imbuhnya.
Peliput:arbain Lubis