Pangkalpinang, Metrozone.net –
Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Narkotika Kelas IIA Pangkalpinang, Maman Herwaman, menerima kunjungan Kepala Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Pangkalpinang, Kombes Pol Dra. Basani R. Sagala, S.H., pada Senin (9/12). Kunjungan ini bertujuan mempererat silaturahmi dan meningkatkan sinergitas antar aparat penegak hukum (APH).
Kegiatan ini sejalan dengan pelaksanaan program 3 Kunci Pemasyarakatan Maju dan Back to Basic serta mendukung upaya Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan, dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN). Khususnya menjelang Hari Raya Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, penguatan koordinasi antarinstansi diharapkan mampu meminimalkan potensi gangguan keamanan dan ketertiban di Lapas Narkotika Kelas IIA Pangkalpinang.
Kalapas Maman Herwaman menyambut baik kunjungan ini dan menyampaikan apresiasi atas kerja sama yang telah terjalin dengan BNNK Pangkalpinang. “Kami sangat mendukung program P4GN, terutama di lingkungan Lapas. Sinergitas seperti ini perlu terus dijaga agar tercipta situasi yang aman dan kondusif,” ujarnya.
Sementara itu, Kombes Pol Dra. Basani R. Sagala juga menyatakan komitmennya untuk memperkuat koordinasi dengan Lapas Narkotika dalam menekan angka penyalahgunaan narkotika, baik di dalam maupun di luar lapas.
Sinergitas antar APH di wilayah Kepulauan Bangka Belitung ini diharapkan menjadi contoh dalam menjaga keamanan dan ketertiban, khususnya di lingkungan pemasyarakatan.
Kontributor: Humas Lapas Narkotika Kelas IIA Pangkalpinang
#KumhamPASTI
#DitjenPas
#KemenkumhamBabel
#LapastikaPastiBertimah