Kepengurusan Format Periode 2024-2029 Resmi Di Lantik, Siap Bersinergi Dengan Pemerintah

Daerah436 Dilihat

ACEH BARAT, Metrozone.net I Pj Bupati Mahdi Efendi yang diwakili Asisten II Sekdakab Aceh Barat Bismi, S.Pd melantik dan mengukuhkan kepengurusan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Forum Masyarakat Aceh Barat (Format) Periode 2024-2029 yang berlangsung di Aula Cabdin Pendidikan Aceh Barat, Senin (22/7-2024)

Pengukuhan Format ini turut dihadiri oleh Unsur Forkompinda Aceh Barat, para kepala SKPK, Camat, Keuchik dan sejumlah pengurus LSM di Aceh Barat

Dalam sambutannya, Pj Bupati Aceh Barat yang diwakili Asisten II Sekdakab Aceh Barat Bismi, S.Pd mengucapkan selamat atas pengukuhan kepengurusan Format yang baru, dan ini merupakan bagian untuk membangun silaturahmi yang kuat antara Pemerintah daerah dengan lembaga Format

Pj Bupati Aceh Barat meminta kepada pengurus format yang baru untuk membangun kemitraan dengan pemerintah daerah dan stakeholder lainnya dalam membangun Kabupaten Aceh Barat

Pemerintah daerah sangat mendukung lembaga Format dalam upaya memberikan masukan, saran dan pendapat dalam berbagai program dan kebijakan pemerintah daerah dalam membangun Aceh Barat dari berbagai sektor dan semoga kita terus membangun sinergitas menuju Aceh Barat yang lebih baik.

Pada kesempatan tersebut, Bismi selaku yang mewakili Pj Bupati Mahdi membaca ikrar yang diikuti oleh seluruh pengurus baru format dan ikrar ini mengawali tugas dan tanggung jawab kepengurusan Format kedepannya.

Pelantikan dan pengukuhan LSM Format Periode 2024-2029 ditandai dengan penyerahan bendera petaka dari pendiri Format Tgk Rasyidin kepada Fajar Hendra Irawan selaku ketua umum Format Periode 2024-2029

Ketua umum Format Fajar Hendra Irawan saat dikonfirmasi awak media usai pengukuhan mengatakan bahwa dirinya siap melanjutkan program kerja format terdahulu dan tentunya kedepan dirinya akan bekerja sesuai AD/ART Format

“Kita siap bersinergi dengan semua pihak terutama dengan pemerintah daerah dan stakeholder lainnya dalam membesarkan lembaga Format ini, dan memegang teguh amanah dan kepercayaan yang diberikan oleh seluruh anggota Format yang mempercayai dirinya sebagai ketua

“Kita tetap memegang amanah dalam membesarkan lembaga dan akan melaksanakan program kerja sesuai Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) yang dijabarkan Format, “Insya Allah dengan adanya kekompakan dengan seluruh pengurus dan juga support dari berbagai pihak format akan semakin berkiprah dalam masyarakat di Aceh Barat, pungkasnya

Senada dengan itu, Pendiri Format Tgk Rasyidin sangat berharap agar pengurus baru yang sudah dikukuhkan untuk dapat memberikan kontribusi dan bersinergi dengan berbagai pihak di Aceh Barat, dan kita berharap format ini akan menjadi sebuah lembaga yang mempunyai fungsi untuk kemaslahatan umat khususnya bagi masyarakat di Kabupaten Aceh Barat

“Dengan telah dilakukan pengukuhan kepengurusan Format untuk periode 2024-2029 harus seiring sejalan dan terus membangun komunikasi dengan semua pihak termasuk membangun sinergi dengan pemerintah daerah, pungkasnya

Adapun kepengurusan Format yang dilantik dan dikukuhkan untuk periode 2024-2029 diantaranya

Ketua Umum : Fajar Hendra Irawan

Wakil ketua Umum : Ahhadda

Sekretaris Umum : Edi Wanda

Wakil Sekretaris Umum : Riossa

Bendahara umum : M.Saleh

Wakil Bendahara umum : Agus Suryansyah

Dan turut dilengkapi dengan sejumlah bidang-bidang

Pada kesempatan tersebut, Format juga turut menyantuni puluhan anak yatim sebagai syukuran dan nikmat atas suksesnya pelaksanaan kegiatan pelantikan dan pengukuhan LSM Format

Disamping itu, Format juga memberikan cendramata sebagai ucapan terimakasih kepada pihak yang mendukung dan kerjasama atas terlaksananya kegiatan pelantikan pengurus format untuk periode 2024-2029.

Pewarta : Almanudar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *